It's the first day of 2007 right now, and here I am sitting down in front of my computer.
At work!
It's suck!
Biasanya gak peduli hari libur apalagi hari kerja, aku sudah terbiasa masuk kantor. Tapi kok sekarang agak ngantuk, ya! Hmmm mungkin karena seminggu kemarin aku cuti seminggu, hehehe. Recap sebentar ah apa yang aku lakukan seminggu kemarin.
CSI galore. CSI season 6 sudah ditangan. Artinya aku malas kemana-mana. Aku gak setuju dengan majalah M2 yang bilang kalo season ini lebih baik dari season 5. Season 5 buat aku penuh gejolak baik dari sisi institusi maupun personal karakter2nya. Tapi tetap saja, CSI is CSI! Keren, seperti biasanya. Endingnya, CD ke-enam, episode 23, frame terakhir. Sangat mengejutkan!
Dan Brown again.Aku sengaja gak baca dulu Angels & Demons sebelum edisi illustrated yang Bahasa Indonesia nya keluar. Bulan kemarin buku ini sudah aku beli. Refresh kenangan Robert Langdon kembali mengisi jam demi jam cuti aku. Lupa tidur, lupa makan (yang ini hanya hiperbola), lupa dunia sekitar. Aku serasa di Roma. Keren.
Movie, 'nuf said. Keponakanku datang. Nyaris semuanya. Artinya ada tambahan 10kepala yang berisik meluber di rumah aku. Setiap mereka datang, otomatis bakalan nagih diajak ke bioskop. Ada dua film yang jadi target Happy Feet yang aku tonton kemarin atau Night at The Museum yang baru premir. Masalahnya yang Night.. aku belom nonton, aku takut gak cocok untuk anak-anak. Yah dengan terpaksa aku screening dulu, deh. Aku sendiri nonton film itu di Ciwalk XXI, sineplex yang baru yang mewah. Serasa di hotel. Aku yakin bioskop ini dibangun dengan terburu2 untuk menandingi hingar bingar blitz megaplex. Cukup nyaman, cuman tetep.. satu hal yang masih jadi ciri khas 21, pelit tempat duduk buat nunggu.
Film yang jadi pilihan akhirnya Night... lucu sekaligus thrilling :) mengingatkan aku akan Jumanji. Bercerita tentang Ben Stiller yang terpaksa bekerja di Museum of Natural History sebagai satpam shift malam. Tapi ternyata museum itu agak angker, soalnya mulai jam 8 malam, semua "penghuni"nya hidup dan membuat keramaian. Keponakanku puas sekali!
Banyak kesenangan aku habiskan di pekan cuti itu. Sisanya aku habiskan dengan maen game, mulai gameboy, game komputer, dan tentu saja Playstation 2. Rebutan sama keponakanku. Apalagi cuaca di bulan ini seperti memanjakan aku. Hujan, berangin dan kelabu. My kind of weather!!
Sudah..sudah. Back to work!! :)
Happy New Year!!
No comments:
Post a Comment