Monday, November 05, 2007

Mual

Kemarin pagi sampai tengah hari diadakan praktek manasik haji se kotamadya Bandung. Err.. sekarang baru terasa bahwa nanti disana akan sangat banyak sekali orang. Sudah mulai deg-degan. Dan semakin bertambah bingung. Idealnya segala macam izin sudah harus selesai diurus, tapi nyatanya pengumuman kloter dan tanggal keberangkatan baru diumumkan nanti selasa. Sudah banyak yang bertanya pergi tanggal berapa, kloter berapa dan sebagainya. Semuanya menunggu jawaban sampai nanti tanggal 7 besok.
Pulangnya masuk angin parah menimpa. Ini yang aku takutkan. Setiap kepalaku kepanasan dan kemudian kedinginan (tadi agak panas berganti hujan dan harus memakai baju ihram), seringkali berujung sakit kepala, mata berkunang-kunang dan mual ingin muntah. Sialnya, Bandung tadi macet sekali. Menyetir pulang butuh perjuangan dahsyat. Sampai di rumah, minum paramex, ganti baju dan tidur.
Alhamdulillah dua jam kemudian bangun dan seperti tidak terjadi apa-apa. Semoga Allah selalu memberi kesehatan. Amin.

6 comments:

Ale said...

haduhhh.. bisa sakit juga toh?? btw penyakitnya kok sama yaaa!!!

Eh om Dod, salam ya sama Ceu Teni..
panas gag kupingnya kita omongin???
heheheee

hijau said...

hahaha, beneran small world ya!!

hmmm, popularitas meningkat nih digossipin hehehe

Anonymous said...

Didoakeun kang Dod..

Mugia janten haji nu mabrur..

amien ya rabbal alamien.. :)

hijau said...

Nuhun ben.
Amin.

Anonymous said...

DOD, mugi-mugi janten haji anu mabrur. Nitip doa-nya

hijau said...

amin. Kang Jat nuhun. Siap, SMS weh nya, bilih hilap.